Sabtu, 15 Januari 2011

HUKUM NEWTON III

Definisi hukum III Newton adalah bila benda A melakukan gaya pada benda B sebagai aksi , maka benda B akan melakukan gaya balik terhadap benda A sebagai reaksi yang besarnya sama tapi arahnya  berlawanan.

Apakah syarat-syarat hukum III Newton  ?
Syarat-syarat hukum III Newton :
  • Yang bekerja adalah gaya-gaya luar.
  • Gaya-gaya itu harus segaris kerja.
  • Pasangan aksi-reaksi hadir jika 2 benda berinteraksi.
  • Aksi-reaksi bekerja pada 2 benda yang berbeda
  • Aksi-reaksi sama besar tapi berlawanan arah  -> FA = - FB.
Orang mengeluarkan gaya untuk mendorong tembok ( Fo ) sebagai aksi, maka tembok akan melakukan gaya balik ( FT ) terhadap orang itu sebagai reaksi yang besarnya sama tapi arahnya berlawanan --> Fo = - FT
Contoh-contoh gaya aksi-reaksi adalah :
  1. Gaya gravitasi.
  2. Gaya magnet.
  3. Gaya listrik 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar